Selasa, 31 Mei 2011

OKK UI 2011 Peduli Indonesia


Kita dihadapkan pada kewajiban berat tapi mulia untuk dipikul dengan segenap tanggung jawab akan setiap permasalahan yang dihadapi bangsa ini. Bangsa Indonesia mengalami keterpurukan dalam berbagai aspek kehidupan. Dalam bidang ekonomi; harga kebutuhan pokok yang melangit, kemiskinan yang membelit kehidupan rakyat, anak-anak yang putus sekolah dan busung lapar yang terjadi di mana-mana.Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa sekaligus elemen intelektual dalam masyarakat tidaklah dibatasi pada kewajiban akademis dan lingkungan kampus saja, melainkan juga mahasiswa dituntut untuk memiliki kepekaan sosial. Mahasiswa dituntut untuk berperan di bidang pengabdian masyarakat yang dapat dimulai sejak dini melalui berbagai bentuk aplikasi karya dan bakti karena keberadaan mahasiswa adalah berlandaskan pada Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tri Dharma merupakan misi yang diembankan masyarakat kepada perguruan tinggi di mana mahasiswa berada di dalamnya dan mendukung tercapainya misi tersebut. Dengan alasan inilah seharusnya mahasiswa sebagai insan intelektual bisa mengabdi kepada kemanusiaan. Dengan alasan ini pula seharusnya mahasiswa (baca: mahasiswa UI) peduli akan kondisi bangsanya dan mengabdi kepada rakyat Indonesia yang telah memberikan kesempatan kepada kita untuk mengecap pendidikan di kampus tercinta ini


sumber: grup okk ui 2011

Tidak ada komentar: